Anda Pemimpin, Zona Nyaman Adalah Jebakan ~ Kiat Kepemimpinan



Kenyamanan akan membunuh potensi dan kreativitas kita. Bagi para pemimpin-pemimpin sukses, zona nyaman disebut sebagai jebakan yang akan menghancurkan potensi kepemimpinannya. Mereka tidak mau kesuksesan yang telah mereka raih, tenggelam oleh waktu dan kesuksesan-kesuksesan yang dicapai oleh orang lain.
Anda pasti tahu, kesuksesan itu harus terus digerakkan. Jika di diamkan saja, maka kesuksesan akan hilang dari diri kita.

Ketika kita belajar dikelas satu dan naik ke kelas dua, kita mendapatkan kesuksesan naik kelas. Pada saat itu, kita juga meraih rangking satu. Namun, jika kita merasa sudah pintar dengan naik kelas, menjadi rangking satu, dan kita tidak mau belajar lagi, tidak mau mengembangkan diri lagi, pastinya kita bisa lihat pada posisi rangking ke berapa di akhir kelas dua nanti. Bisa jadi kita akan tinggal di kelas dan harus mengulang kelas dua.




Perlu diketahui juga bahwa kesuksesan bukanlah hal yang abadi, harus diusahakan terus menerus untuk tetap menjadi kesuksesan. Tempat yang nyaman atau zona aman harus kita tinggalkan. Tidak perlu terlalu lama dalam euforia atas kesuksesan yang kita raih, mengembangkan kemampuan dan kreativitas untuk mempertahankan dan atau mencapai kesuksesan baru lagi pada level berikutnya. Kenyamanan tidak akan membuat kita berkembang,karena kita hanya berkutat dengan hal-hal monoton atau itu-itu saja.
Saat masih kanak-kanak, kita jatuh bangun saat baru belajar berjalan. Tentu saja itu tidak nyaman. Ketidaknyamanan itu selesai ketika merasakan ada dorongan untuk mencapai sesuatu yang bisa kita raih. Kita selalu ingin bisa melakukan sesuatu yang orang lain bisa lakukan, dan kita akan belajar sampai kita bisa melakukannya.

Posisi ketidaknyamanan bukanlah hal buruk bagi seorang pemimpin sejati. Ketidaknyamanan adalah bentuk perjuangan yang akan dapat membuat kita tertawa dan menangis bahagia saat kita bisa melewati posisi tidak nyaman tersebut. Hal itu berbeda dengan posisi nyaman, ketika kita melewati posisi tersebut, kita malah akan berada dalam penyesalan karena ternyata kita tidak melakukan apa-apa untuk menciptakan kenyamanan baru, karena takut menghadapi situasi tidak nyaman yang sebenarnya kita lewati hanya sebentar saja.

Pemimpin sejati adalah orang yang mengembangkan dirinya untuk menjadi pemimpin yang akan selalu meninggalkan zona nyaman. Dia memerlukan dorongan-dorongan yang berasal dari dalam dirinya sendiri untuk mencapai sesuatu dan lainnya. Dengan dorongan-dorongan tersebut akan memudahkannya dalam mengatasi masalah yang harus dihadapi ketika "proses mndapatkan". Oleh karena itu, masihkah Anda mau bertahan menjadi pemimpin dengan posisi nyaman, yang tidak mau mengembangkan diri menjadi pemimpin yang jauh lebih sukses dari Anda yang sekarang ini? Segalanya Anda yang menentukannya. 


Share:

0 komentar:

Post a Comment

Copyright © Carbebosnecess | Powered by Blogger Distributed By Protemplateslab & Design by ronangelo | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com
The Hottest Post×